Siapa yang tak suka dengan frozen yogurt? Ketika matahari sedang
bersinar terik, menyantap sajian segar yang satu ini memang nikmat.
Hasrat pun kerap tak terbendung di tengah persepsi yang menyebut froyo
sebagai santapan sehat.
Dengan aneka pilihan topping yang menggiurkan, froyo menjadi salah satu dessert yang memiliki cukup banyak penggemar. Banyak yang berpikir bahwa yogurt beku lebih sehat daripada es krim, dan tidak akan membuat gemuk.
Eits, tunggu dulu! Anda mungkin akan terkejut dengan fakta di balik kelezatan froyo yang ternyata tak semanis persepsi awam. Berikut pemaparan pakar nutrisi Samantha Heller.
1. Ukuran
Dengan aneka pilihan topping yang menggiurkan, froyo menjadi salah satu dessert yang memiliki cukup banyak penggemar. Banyak yang berpikir bahwa yogurt beku lebih sehat daripada es krim, dan tidak akan membuat gemuk.
Eits, tunggu dulu! Anda mungkin akan terkejut dengan fakta di balik kelezatan froyo yang ternyata tak semanis persepsi awam. Berikut pemaparan pakar nutrisi Samantha Heller.
1. Ukuran
The
American Diabetes Association merekomendasikan kandungan lemak dessert
beku maksimal 3 gram dalam setiap 4 ons sajian. Sayang, banyak toko
froyo menawarkan takaran yang lebih besar dari seharusnya. Bahkan, orang
pun lebih memilih ukuran yang besar yang sama dengan porsi gula di
dalam permen. Karenanya, pastikan Anda tetap memilih froyo dalam ukuran
yang kecil untuk menghindari kelebihan gula dan lemak.
2. Topping
2. Topping
Pilihan
topping pada froyo kerap kali membuatnya lebih berbahaya dari sekedar
es krim. Taburan coklat, agar, mashmallow kalau dihitung memiliki kadar
gula yang sama dengan permen. Jika Anda mengingikan sajian beku ini,
pilih buah sebagai toppingnya.
3. Probiotik
3. Probiotik
Mungkin
Anda berpikir seberapa besar ukurannya, froyo tetap terbuat dari
probiotik dengan dosis yang sehat. Faktanya, proses pembekuan
mempengaruhi jumlah probiotik di dalamnya. Harusnya, minuman probiotik
mengandung 100 juta bakteri probiotik per gram di dalamnya. Tapi, froyo
hanya mengandung 10 juta bakteri per gram. Jadi, kalau Anda ingin efek
menyehatkan dari probiotik, lebih baik memilih minuman atau makanan
probiotik selain frozen yogurt.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar